Terbakar Cemburu, Suami Tikam Selingkuhan Istri hingga Tewas

Jumat, 31 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Screenshot video pelaku Idil Amri dengan membawa senjata tajamnya jenis badik

Screenshot video pelaku Idil Amri dengan membawa senjata tajamnya jenis badik

Zonafaktualnews.com – Karyawan konter HP, Ahmad (29) di Kabupaten Bulukumba, Sulsel, tewas ditikam sebanyak 17 kali hingga tewas

Ahmad ditikam oleh pelaku bernama Idil Amri (24) menggunakan senjata tajam jenis badik.

Peristiwa penikaman itu terjadi di BTN Grand Mulia, Desa Taccorong, Kec. Gantarang, Kab. Bulukumba, pada Kamis (30/3/2023), sekitar pukul 18.10 Wita atau saat berbuka puasa

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun motif kejadian tersebut diduga karena perselingkuhan korban dengan istri pelaku.

BACA JUGA :  Skenario Bunuh Diri Terkuak, Istri Selingkuh Habisi Nyawa Suami Polisi

Pelaku yang terbakar api cemburu, cekcok dengan korban lalu menikamnya

Saat menikam korban, pelaku sempat mengatakan siri atau malu.

Kejadian itu terekam kamera warga hingga dibagikan berulang kali di grup-grup WA

“Pammoporanga di (Maafkan saya) Sirikku anne, siri’ (Ini harga diri saya),” kata pelaku dalam rekaman video berdurasi 7 detik itu.

Video itu pun dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Bulukumba, AKP Abustam Prahara.

BACA JUGA :  Kepala Bea Cukai Makassar Ditetapkan Jadi Tersangka Gratifikasi

Akibat penganiyaan tersebut, korban mengalami luka serius hingga dilarikan ke Rumah Sakit namun nyawa tak bisa ditolong.

“Korban mengalami luka tusuk sebanyak 17 kali dan meninggal dunia sekitar pukul 20.45 Wita di RSUD Sulthan Daeng Radja,” ujarnya

Dari hasil penyelidikan sementara, menurut AKP Abustam, sebelum terjadi penikaman, korban sempat menegur pelaku yang duduk di depan rumah kerabatnya.

“Saat korban pulang kerja dengan mengendarai mobil, korban sempat bertemu pelaku yang duduk di depan rumah kerabatnya,

BACA JUGA :  Suami Merantau, Istri Zina dengan Pria Idaman Lain

Lalu korban menyapa pelaku. Tidak seberapa lama, pelaku mendatangi korban dan langsung menikamnya berulang kali,” kata Abustam.

Penikaman berujung tewasnya korban ini, diduga karena perselingkuhan korban dengan istri pelaku.

Namun untuk memastikannya, saat ini polisi masih meminta keterangan pelaku

Pelaku penikaman kini harus mendekam di sel tahanan Polres Bulukumba, untuk menjalani serangkaian pemeriksaan.

Editor : Tika

Berita Terkait

Mertua dan Menantu Tewas Ditikam Tetangga di Gowa, Begini “Tanjana” Pelaku
Cemburu Buta, Oknum Polisi Bunuh Dosen Cantik di Jambi Lalu Kabur Pakai Wig
Tak Berdaya, Gadis di Bawah Umur di Luwu Utara Pasrah Digilir Tiga Pemuda
2 Anggota DPRD Takalar dan 1 Polisi Jadi Tersangka Penipuan dan Penggelapan
Kencan di Bantimurung Berakhir Tragis, Janda Ditebas Duda Karena Cemburu
Sakit Hati, Janda Muda di Lampung Potong “Si Unyil” Pacar, Akui Sedikit Nyesal tapi Puas
Terbakar Api Cemburu, Wanita di Jakbar Potong “Joni” Suami Pakai Cutter
Awalnya Dikira Gantung Diri, Wanita di Enrekang Ternyata Dibunuh Suami

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 09:38 WITA

Mertua dan Menantu Tewas Ditikam Tetangga di Gowa, Begini “Tanjana” Pelaku

Minggu, 2 November 2025 - 21:02 WITA

Cemburu Buta, Oknum Polisi Bunuh Dosen Cantik di Jambi Lalu Kabur Pakai Wig

Minggu, 2 November 2025 - 07:06 WITA

Tak Berdaya, Gadis di Bawah Umur di Luwu Utara Pasrah Digilir Tiga Pemuda

Sabtu, 1 November 2025 - 19:53 WITA

2 Anggota DPRD Takalar dan 1 Polisi Jadi Tersangka Penipuan dan Penggelapan

Sabtu, 1 November 2025 - 02:13 WITA

Kencan di Bantimurung Berakhir Tragis, Janda Ditebas Duda Karena Cemburu

Berita Terbaru