Zonafaktualnews.com – Siswi SMK di Cianjur mengalami nasib sial. Sebut saja Putri (14), ia menjadi korban kejahatan sopir angkot.
Selama 4 hari, Putri diculik, ditahan dan diperkosa di kos-kosan sopir angkot setelah ia diberikan minuman keras.
Menurut pengakuan kakak korban, AW (15), kejadian yang menimpa adiknya bermula saat adiknya dijemput oleh temannya dari sekolah pada Selasa (2/5/2023) untuk bermain.
“Pada awalnya, adik saya tidak curiga karena temannya mengatakan hanya ingin bertemu dengan seorang teman perempuannya,” kata AW kepada wartawan di rumahnya pada Rabu (10/5/2023).
Namun ternyata, teman kenalan adiknya adalah seorang pria berprofesi sopir angkot.
Putri pada awalnya tidak merasa curiga saat ditawari minuman oleh teman kenal tersebut.
Bahkan Putri sempat menolak karena takut, tetapi akhirnya ia minum karena dipaksa oleh pelaku.
Setelah meminum minuman itu, Putri baru menyadari bahwa itu adalah minuman keras.
Akibatnya, ia menjadi mabuk. Karena mabuk, temannya meninggalkannya di sana.
Setelah dalam keadaan tidak sadarkan diri, korban dibawa oleh sopir yang jahat itu ke salah satu tempat kos di dekat RSUD Sayang dan disekap.
Di saat korban tidak sadarkan diri, pelaku memperkosanya dan korban sempat melakukan perlawanan.
“Namun, karena pengaruh miras adik saya menjadi lemas dan tidak berdaya,” ujarnya.
Karena tidak pulang ke rumah semalaman, keluarganya panik dan mencari-cari.
“Keluarga mencari korban ke sana ke mari dan bahkan menanyai teman-teman sekolahnya, tetapi tidak membuahkan hasil,
Pada akhirnya, pada Kamis (4/5/2023), keluarga melaporkan kehilangan korban ke Polsek Cianjur Kota,” jelasnya.
Dia juga mengatakan bahwa pada Kamis tanggal 4 Mei 2023, pukul 19.20 WIB, Putri pulang dengan keadaan yang kacau.
“Saat ditanya, awalnya adik saya enggan berbicara. Namun setelah didesak terus-menerus, akhirnya ia menceritakan kejadian yang dialaminya,” ungkapnya.
Kakak korban mengungkapkan bahwa awalnya Putri tidak mau bercerita, tetapi sangat terkejut ketika Putri mengakuinya.
Ia mengakuinya bahwa dirinya telah diperkosa selama ditahan oleh pelaku. Kejadian tersebut membuat keluarga sangat terpukul.
“Orang tua saya marah dan segera melaporkan kejadian ini ke unit PPA Polres Cianjur. Semoga pelaku segera ditangkap dan dihukum seberat-beratnya,” pungkasnya
Editor : Isal
Follow Berita Zona Faktual News di Google News