Danny Pomanto Dapat Dukungan di Bulukumba, Polemik Dana Hibah Jadi Sorotan

Kamis, 24 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Danny Pomanto dan massa pendukung

i

Danny Pomanto dan massa pendukung

Zonafaktualnews.com – Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Danny Pomanto, mengunjungi Kabupaten Bulukumba pada Kamis (24/10/2024), dalam sebuah momen yang penuh makna.

Kunjungan kali ini berlangsung di rumah perjuangan Balla Lompoa, kediaman almarhum Mantan Bupati Bulukumba, Andi Sukri Sappewali, yang disambut hangat oleh putra almarhum, Andi Anwar Purnomo, serta ratusan warga dan relawan.

Dalam kesempatan tersebut, Andi Anwar Purnomo mengungkapkan kekecewaannya terkait pengalaman pahit yang dialami oleh ayahnya di masa pemerintahan gubernur sebelumnya.

ADVERTISEMENT

Klik untuk Hubungi via WhatsApp

Klik gambar untuk terhubung ke WhatsApp

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menceritakan bahwa sebelum meninggal pada tahun 2022, Andi Sukri harus pergi ke Makassar untuk menagih janji dana hibah yang dijanjikan oleh Gubernur sebelumnya.

BACA JUGA :  2 Satpol PP Makassar Dibebastugaskan Usai Tenggak Miras di Kantor Camat

“Almarhum adalah ketua Pepabri Sulselbar dan meninggal di Makassar saat menunggu dana hibah yang dijanjikan. Kami diminta menunggu 1-2 hari, tetapi hingga kini dana itu tidak kunjung datang,” ungkap Anwar dengan nada kecewa.

Anwar juga mengingat, saat ayahnya meninggal, Danny Pomanto adalah pemimpin pertama yang datang melayat, sementara gubernur sebelumnya baru hadir keesokan harinya.

Setelah mendengar amanah dari almarhum, Gubernur tersebut berjanji akan memproses dana hibah dalam waktu singkat, namun hingga saat ini, janji itu belum terealisasi.

BACA JUGA :  DIA “Telanjangi” ANDALAN HATI, PAD Makassar Melejit, Sulsel Terlilit Utang

Dalam dialog tersebut, Anwar menekankan pentingnya integritas seorang pemimpin.

“Pemimpin itu diukur dari tindakannya, bukan sekadar kata-kata. Satu kata, satu perbuatan,” tegasnya, membandingkan kinerja Danny Pomanto yang sukses meningkatkan pendapatan Kota Makassar dan memberikan kenaikan gaji bagi honorer serta ketua RT/RW.

Andi Anwar juga menyoroti persoalan utang Pemprov Sulsel yang mencapai Rp1,8 triliun, menekankan dampak yang dirasakan oleh masyarakat.

“Utang pemprov sekarang 1,8 triliun. Yang bayar dan dirugikan pasti masyarakat,” kritiknya tajam.

Di akhir pertemuan, Anwar menyatakan komitmennya untuk mendukung pasangan Danny Pomanto-Azhar Arsyad (DIA) di Kabupaten Bulukumba.

BACA JUGA :  F-KRB Soroti Kebohongan Andi Sudirman Soal Angka Pengangguran di Makassar

Ia menargetkan perolehan suara mencapai 60 ribu sebagai bukti kepercayaan masyarakat terhadap pasangan calon ini.

“Insya Allah tidak di bawah angka 60 ribu. Kita berjuang untuk memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan nasib lebih baik bagi kita semua,” pungkasnya.

Kunjungan Danny Pomanto ke Bulukumba ini menambah dinamika persaingan Pilgub Sulawesi Selatan 2024.

Dukungan dari keluarga almarhum mantan Bupati Bulukumba, yang disertai kritik tajam terhadap pemimpin sebelumnya, menunjukkan tingginya tensi dalam kontestasi politik di Sulawesi Selatan.

 

(Id Amor)
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Begini Kronologi Kecelakaan Beruntun di Perbatasan Gowa-Makassar
Janji Lolos Bintara, Uang Korban Raib! Oknum Perwira Polda Sulteng Dipecat
Bak Rumah Hantu, Green Topejawa Coastal di Takalar Kini Jadi Tempat “Makendu”
Buntut Penolakan Ormas, DPRD Barru Setop Operasi Indomaret
Ormas dan Pedagang Tolak Indomaret, Bupati Barru Dituding Cari Keuntungan Pribadi
Ketua Komite SMPN 2 Sungguminasa Diduga Korupsi, Sekdis Gowa Ikut Terseret
Oknum Polisi Ngamuk! Pemilik Empang Takalar Dihantam Balok Kayu
Gempa Magnitudo 5,1 Kembali Guncang Kolaka Timur, BMKG Imbau Warga Waspada

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 01:57 WITA

Janji Lolos Bintara, Uang Korban Raib! Oknum Perwira Polda Sulteng Dipecat

Rabu, 5 Februari 2025 - 19:11 WITA

Bak Rumah Hantu, Green Topejawa Coastal di Takalar Kini Jadi Tempat “Makendu”

Sabtu, 1 Februari 2025 - 14:34 WITA

Buntut Penolakan Ormas, DPRD Barru Setop Operasi Indomaret

Jumat, 31 Januari 2025 - 22:21 WITA

Ormas dan Pedagang Tolak Indomaret, Bupati Barru Dituding Cari Keuntungan Pribadi

Jumat, 31 Januari 2025 - 16:29 WITA

Ketua Komite SMPN 2 Sungguminasa Diduga Korupsi, Sekdis Gowa Ikut Terseret

Berita Terbaru

Aplikasi Byond BSI Error (Tangkapan Layar)

Nasional

Aplikasi Byond BSI Error, Nasabah Keluhkan Gangguan Transaksi

Selasa, 11 Feb 2025 - 00:07 WITA