Ngeri! Pakai Logo Halal Tanpa BPOM, dr. Oky Sebut Produk Riran Glow Berbahaya

Jumat, 22 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Kolase : dr Oky Pratama dan Owner Riran Glow

i

Foto Kolase : dr Oky Pratama dan Owner Riran Glow

Zonafaktualnews.com -Dunia perskincare di Makassar kembali menjadi sorotan tajam. dr. Oky Pratama, yang kerap membongkar produk skincare abal-abal, kali ini menguliti produk bernama Riran Glow.

Dalam ulasannya, ia menyoroti kejanggalan yang sangat mengerikan, termasuk tidak adanya izin BPOM meski produk ini mencantumkan logo halal.

“Sabun cuci wajahnya tidak ber-BPOM, tonernya juga tidak ber-BPOM, tapi ada logo halal. Dari mana logo halalnya ini?” sindir dr. Oky dalam video yang ia unggah pada Kamis (21/11/2024).

ADVERTISEMENT

Klik untuk Hubungi via WhatsApp

Klik gambar untuk terhubung ke WhatsApp

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia bahkan menambahkan sindiran tajam dengan menyebut bahwa logo kupu-kupu yang tertera pada kemasan mungkin “diterbangkan” izin BPOM dari produk tersebut.

BACA JUGA :  Heboh! dr. Oky Bongkar Hasil Lab Maxie Skincare, Kandungan Hidrokuinon Terbukti

“Mungkin BPOM-nya diterbangkan sama kupu-kupu,” katanya.

Kritik tajam juga dilontarkan untuk produk the cream dan krim malamnya. Meskipun mencantumkan tanggal kedaluwarsa, produk ini tetap tidak memiliki nomor registrasi BPOM.

“Ada expiry date-nya, tapi tidak ada BPOM. Apa BPOM-nya dimakan kupu-kupu juga?” sindirnya lagi.

Saat membuka segel krim siang Riran Glow, dr. Oky mendapati tekstur yang lengket, disertai aroma wangi namun mencurigakan.

“Seperti yang kalian lihat di review saya, ini lengket, tapi wangi,” ungkapnya sambil memperlihatkan isi produk.

BACA JUGA :  Ratusan Produk Kosmetik Mira Hayati Dikabarkan Digerebek dan Diamankan Polisi
Produk Skincare Riran Glow
Produk Skincare Riran Glow

Krim malamnya juga menjadi perhatian khusus karena memiliki warna hijau yang tidak lazim.

“Krim malamnya lengket sekali. Apakah ini modus supaya tidak kelihatan warna putih mutiara? Mungkin saja. Tapi ini sudah jelas banget ya,” tegasnya.

Dalam kesimpulannya, dr. Oky menyebut produk Riran Glow berpotensi berbahaya dan mendesak produsen untuk bertanggung jawab.

“Tidak ber-BPOM, lengket, dan saya bisa buktikan bahwa ini produk yang harus diwaspadai,” ujarnya.

Meski hasil laboratorium masih dalam proses, ia mengingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati.

BACA JUGA :  Viral, Skincare Makassar ByCyttaLoves Beauty, Netizen Tantang dr Oky, dr Ika dan dr Detektif Review

“Untuk hasil lab sebenarnya sudah jelas banget, tapi tetap harus dicek untuk memastikan,” tutupnya.

Kasus ini semakin menambah daftar panjang produk skincare bermasalah di Makassar yang terbongkar oleh dr. Oky.

Keberanian dr. Oky dalam mengungkap produk-produk berbahaya ini diharapkan menjadi peringatan bagi konsumen agar lebih selektif dalam memilih produk perawatan kulit.

Redaksi media ini membuka ruang untuk hak jawab, koreksi, atau klarifikasi dari pihak-pihak yang disebutkan dalam pemberitaan.

 

(Id Amor)
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Perjuangan Cinta di Pelabuhan Majene Berujung Pernikahan
Bukan Buaya Darat! Warga Tamangapa Makassar Tangkap Buaya Lorong
Miris! Pelajar Masih “Bau Kencur” di Pinrang Diduga Gelar Pesta Seks
Evakuasi Warga Nyaris Celaka, Tim SAR di Maros Terbawa Arus Bendungan
Heboh! Tiga Remaja Digerebek Usai Gelar Pesta Seks Threesome
Bukan Pejabat, Bebek Duluan Tinggal di IKN! Netizen: “Ternak Mulyono Udah Mapan”
Viral, Perjuangan Cinta di Pelabuhan Majene Seperti Drama Korea
Brutal! Oknum Polisi di Makassar Diduga Tampar Emak-emak hingga Berdarah

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 12:29 WITA

Bukan Buaya Darat! Warga Tamangapa Makassar Tangkap Buaya Lorong

Rabu, 12 Februari 2025 - 00:07 WITA

Miris! Pelajar Masih “Bau Kencur” di Pinrang Diduga Gelar Pesta Seks

Selasa, 11 Februari 2025 - 20:28 WITA

Evakuasi Warga Nyaris Celaka, Tim SAR di Maros Terbawa Arus Bendungan

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:41 WITA

Heboh! Tiga Remaja Digerebek Usai Gelar Pesta Seks Threesome

Selasa, 11 Februari 2025 - 01:10 WITA

Bukan Pejabat, Bebek Duluan Tinggal di IKN! Netizen: “Ternak Mulyono Udah Mapan”

Berita Terbaru

Coretan Dinding Tagar #AdiliJokowi Semakin Menguat

Nasional

Rakyat Muak, Coretan #AdiliJokowi Tembus Setiap Dinding Kota

Senin, 17 Feb 2025 - 21:16 WITA