Aktivis Desak KPK Usut Penyimpangan Proyek Rumah Sakit UPT Vertikal Makassar

Jumat, 27 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pembangunan Rumah Sakit UPT Vertikal Makassar (Foto Humas Pemprov Sulsel)

Pembangunan Rumah Sakit UPT Vertikal Makassar (Foto Humas Pemprov Sulsel)

Zonafaktualnews.com – Proyek Rumah Sakit (RS) UPT Vertikal Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang menghabiskan anggaran sebesar Rp1,4 triliun diduga mengalami penyimpangan.

Berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK tahun 2023, ditemukan indikasi kekurangan volume pada pekerjaan fisik yang berpotensi merugikan negara hingga miliaran rupiah.

Seorang aktivis sekaligus pegiat antikorupsi, Mulyadi mendesak KPK untuk segera mengusut dugaan penyimpangan dalam proyek tersebut.

“Temuan Badan Pemeriksa Keuangan ini harus diproses hukum. Kami minta KPK untuk segera merespons dan mengusut proyek ini di Makassar. Temuan ini menjadi indikasi kuat adanya potensi kerugian negara yang harus diusut tuntas,” ujar Mulyadi kepada wartawan, Jumat (27/12/2024).

Selain dugaan kerugian negara, Mulyadi juga meminta KPK memeriksa kemungkinan adanya pelanggaran hukum lain yang terjadi dalam pengelolaan proyek tersebut.

“Tidak hanya indikasi kerugian negara, tetapi apakah ada unsur pelanggaran hukum lainnya yang juga terlibat,” tegasnya.

BACA JUGA :  KPK Tetapkan Hasto Kristiyanto sebagai Tersangka Suap PAW DPR RI

Temuan BPK menyebutkan adanya kekurangan volume dalam pekerjaan fisik proyek sebagai salah satu poin utama.

Mulyadi memastikan pihaknya akan terus mengawal temuan ini dan tidak segan melaporkannya langsung ke KPK jika tidak ada perkembangan berarti.

“Kami siap melapor secara resmi ke KPK jika kasus ini tidak segera ditindaklanjuti,” tambahnya.

Proyek Rumah Sakit UPT Vertikal Makassar sebelumnya digadang-gadang menjadi salah satu fasilitas kesehatan unggulan di Sulsel.

BACA JUGA :  SYL Pakai Rompi Oranye KPK dengan Tangan Diborgol

Sayangnya, dugaan penyimpangan ini mencoreng reputasi proyek tersebut dan menimbulkan tanda tanya besar terkait transparansi pengelolaan anggaran negara.

Hingga berita ini diturunkan, pihak manajemen Rumah Sakit UPT Vertikal Makassar belum memberikan tanggapan resmi meskipun sudah dilakukan upaya konfirmasi.

 

(MR/ID)
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

DPRD Sulut Jadi Ring Tinju! Pendemo Vs Polisi Jotos-jotosan di Atas Truk
BEM UNM Sukses Gelar Seminar Nasional UMKM dan Buka Puasa Bersama
Gagal Jaga Integritas, Kanit PPA Polrestabes Makassar Dicopot
Ayah Korban Tolak Restitusi Kasus Sodomi Anak di Makassar
SEKAT-RI Kecam Upaya Damai Kasus Sodomi Anak di Makassar
Gagal Eksekusi Terpidana Pemerasan Putusan MA, Kajari Gowa Diminta Dicopot
GMPH Sulsel Desak Polda Usut Keterlibatan Polisi dalam Tambang Ilegal CV. Cahaya Maemba
Musorprov ESI Sulsel Tetapkan Brigjen Andi Anshar sebagai Ketua Umum 2025-2029

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 02:57 WITA

DPRD Sulut Jadi Ring Tinju! Pendemo Vs Polisi Jotos-jotosan di Atas Truk

Jumat, 21 Maret 2025 - 01:24 WITA

BEM UNM Sukses Gelar Seminar Nasional UMKM dan Buka Puasa Bersama

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:09 WITA

Gagal Jaga Integritas, Kanit PPA Polrestabes Makassar Dicopot

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:38 WITA

Ayah Korban Tolak Restitusi Kasus Sodomi Anak di Makassar

Selasa, 18 Maret 2025 - 04:36 WITA

SEKAT-RI Kecam Upaya Damai Kasus Sodomi Anak di Makassar

Berita Terbaru