Tonjok Sopir Taksi Online, Kompol Bambang Dicopot dari Jabatan

Senin, 4 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Ilustrasi Kompol Bambang Dicopot

Foto Ilustrasi Kompol Bambang Dicopot

Zonafaktualnews.com – Polda Maluku mengambil tindakan tegas dengan mencopot Kompol Muhammad Bambang Surya Wiharga.

Kompol Bambang dicopot dari jabatannya sebagai Kasubdit Gakkum Ditlantas usai terlibat dalam kasus pemukulan sopir taksi online.

Kini, Kompol Bambang dipindahkan ke bagian Yanma tanpa jabatan struktural.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Areis Aminullah, mengonfirmasi pencopotan tersebut.

BACA JUGA :  Teror Geng Motor Kembali Menghantui Makassar, Sopir Taksi Online Jadi Korban

“Baru saja surat pencopotan Kompol Bambang keluar. Dia kini dipindahkan ke bagian Yanma Polda Maluku,” kata Kombes Areis, Senin (4/12/2024).

Kejadian yang mencoreng citra kepolisian ini terjadi di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (31/10/2024), saat Kompol Bambang turun dari mobil bersama calon istrinya.

Tanpa alasan yang jelas, Kompol Bambang diduga melayangkan pukulan ke wajah sopir taksi online yang tengah berada di lokasi yang sama.

BACA JUGA :  Puluhan Baliho Ganjar-Mahfud Dicopot, PDIP Tempuh Jalur Hukum

“Kami tidak menoleransi perilaku seperti itu. Kapolda Maluku Irjen Eddy Sumitro Tambunan berkomitmen menindak tegas setiap anggota yang melanggar aturan,” tegas Kombes Areis.

Dia juga menyampaikan bahwa tindakan pencopotan ini menjadi langkah awal sebelum proses disiplin lebih lanjut dijalankan.

Saat ini, Kompol Bambang masih berada di Jakarta untuk acara pernikahannya.

BACA JUGA :  Kepercayaan Publik Retak, Polri Diminta Tempuh Restorasi Bukan Sekadar Reformasi

Namun, tim Bidpropam Polda Maluku telah dikerahkan ke Jakarta untuk menemuinya dan mengawal proses pemeriksaan disiplin yang akan berlangsung dalam waktu dekat.

 

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Forbina Minta Pemerintah Terapkan Kebijakan Bagi Hasil Sawit di Luar Pajak dan CSR
JK Ngamuk! Lahan 16,4 Hektare Miliknya di Makassar Dirampok Mafia Tanah
Walhi Soroti Ketertutupan Medco, Dana CSR di Aceh Timur Diduga Tak Tepat Sasaran
4 Hari Hilang, Bilqis di Makassar Terekam CCTV Bersama Perempuan Rambut Pirang
Janji Manis PT. SSI Tak Terpenuhi, Keluarga Korban Kecelakaan Merasa Tertipu
Aksi Bela TEMPO Ricuh, Massa Diduga Bayaran Serang Jurnalis di Makassar
Anggota DPR RI Desak Polisi Usut Tuntas Kasus Pemuda yang Tewas di Masjid
Parkir Liar Makan Korban, Pengamat Sebut Lemahnya Tata Kelola Kota Lhokseumawe

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 20:57 WITA

Forbina Minta Pemerintah Terapkan Kebijakan Bagi Hasil Sawit di Luar Pajak dan CSR

Kamis, 6 November 2025 - 11:12 WITA

JK Ngamuk! Lahan 16,4 Hektare Miliknya di Makassar Dirampok Mafia Tanah

Rabu, 5 November 2025 - 22:17 WITA

Walhi Soroti Ketertutupan Medco, Dana CSR di Aceh Timur Diduga Tak Tepat Sasaran

Rabu, 5 November 2025 - 11:26 WITA

4 Hari Hilang, Bilqis di Makassar Terekam CCTV Bersama Perempuan Rambut Pirang

Rabu, 5 November 2025 - 08:49 WITA

Janji Manis PT. SSI Tak Terpenuhi, Keluarga Korban Kecelakaan Merasa Tertipu

Berita Terbaru