Kepergok Selingkuhi Istri Orang, Pria di Morowali Tewas Dikeroyok

Jumat, 2 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepergok Selingkuhi Istri Orang, Pria di Morowali Tewas Dikeroyok (Ilustrasi)

i

Kepergok Selingkuhi Istri Orang, Pria di Morowali Tewas Dikeroyok (Ilustrasi)

Zonafaktualnews.com – Kepergok selingkuhi istri orang, pria berinisial E (29) di Kabupaten Morowali, Sulteng, tewas dikeroyok.

Korban tewas dikeroyok usai dipukul hingga ditikam sekelompok pemuda.

Pengeroyokan terjadi di kos milik korban di Kecamatan Bahodopi, Morowali pada Rabu (31/5/2023) sekitar pukul 19.45 Wita.

ADVERTISEMENT

Klik untuk Hubungi via WhatsApp

Klik gambar untuk terhubung ke WhatsApp

SCROLL TO RESUME CONTENT

Korban ketahuan berduaan di kamar bareng istri salah satu pelaku.

“Istri pelaku selingkuh dengan korban” ujar Kapolsek Bahodopi Ipda Edy Cahyono saat dimintai konfirmasi, Kamis (1/6/2023).

Awalnya, salah satu pelaku yang mengetahui istrinya selingkuh mendatangi kos korban.

BACA JUGA :  Bossman Mardigu Digerebek Warga di Rumah Istri Orang

Sejumlah rekannya turut dibawa dengan menggunakan mobil pikap.

Edy menuturkan ada 10 terduga pelaku yang berada di mobil pikap tersebut.

Tiga terduga pelaku di antaranya kemudian turun dan bertanya kepada salah satu warga terkait keberadaan korban.

“Setelah itu ketiga pelaku tersebut langsung masuk dalam kos-kosan nomor 2,” ungkapnya

Ketiga pelaku yang memergoki korban berduaan dengan istri salah pelaku lalu dikeroyok.

Korban dipukuli berkali-kali dan ditikam hingga jatuh tidak berdaya.

BACA JUGA :  Terbakar Cemburu, Suami Tikam Selingkuhan Istri hingga Tewas

“Setelah di dalam kos, para pelaku langsung melakukan pemukulan terhadap korban,” tuturnya.

Para pelaku kemudian menarik perempuan yang ada di dalam kos. Perempuan tersebut langsung dinaikkan ke dalam mobil.

“Tiga pelaku menikam korban, setelah itu pelaku kemudian menarik perempuan yang ada di dalam kos dan langsung dinaikkan dalam mobil,” terang Edy.

Kelima terduga pelaku lainnya selanjutnya turun dari mobil lalu kembali menganiaya korban di kamarnya.

Korban lalu dipukuli hingga tewas setelah sebelumnya ditikam.

“Selanjutnya turun kembali 5 orang dan langsung memasuki kamar kos dan melakukan pemukulan terhadap korban,” jelas Edy.

BACA JUGA :  Netizen Sebut Suami Fenny Frans Minatnya Hanya Level Pembantu

Sejumlah pelaku tersebut kemudian meninggalkan lokasi usai melakukan pengeroyokan.

Mereka kabur menggunakan mobil pikap dengan membawa perempuan yang kedapatan berduaan dengan korban.

“Setelah para pelaku melakukan pemukulan secara bersama-sama kemudian para pelaku lari meninggalkan kos-kosan korban dengan menggunakan mobil pikap,” tuturnya.

Edy mengaku beberapa pelaku sudah berhasil ditangkap.

“(Pelaku ditangkap) sudah sebagian. Belum terungkap pelaku lainnya,” pungkasnya.

 

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Ngawi Gempar! Koper Merah di Sungai Ternyata Berisi Jasad Wanita Dimutilasi
Staf PN Barru Bar-bar Pukul Wartawan iNews.id dan Matajurnalisnews di Ruang Sidang
Glodok Plaza Kebakaran, Api Melahap Lantai 7 Diskotek
Mobil Pelangsir BBM Meledak di SPBU Amessangeng Wajo
Tragis! Pengacara di Bone Tewas Ditembak, Ada Indikasi Pembunuhan Terencana?
Si Jago Merah Hanguskan Gudang di Tinumbu dan Melalap Area Dekat Polsek Biringkanaya
Teror Geng Motor Kembali Menghantui Makassar, Sopir Taksi Online Jadi Korban
Cawagub Papua Aniaya Istri hingga Pingsan, Paksa Threesome dengan Kakak Korban

Berita Terkait

Sabtu, 25 Januari 2025 - 08:18 WITA

Ngawi Gempar! Koper Merah di Sungai Ternyata Berisi Jasad Wanita Dimutilasi

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:24 WITA

Staf PN Barru Bar-bar Pukul Wartawan iNews.id dan Matajurnalisnews di Ruang Sidang

Kamis, 16 Januari 2025 - 00:42 WITA

Glodok Plaza Kebakaran, Api Melahap Lantai 7 Diskotek

Rabu, 15 Januari 2025 - 00:38 WITA

Mobil Pelangsir BBM Meledak di SPBU Amessangeng Wajo

Rabu, 1 Januari 2025 - 10:53 WITA

Tragis! Pengacara di Bone Tewas Ditembak, Ada Indikasi Pembunuhan Terencana?

Berita Terbaru

Aplikasi Byond BSI Error (Tangkapan Layar)

Nasional

Aplikasi Byond BSI Error, Nasabah Keluhkan Gangguan Transaksi

Selasa, 11 Feb 2025 - 00:07 WITA