Ganjar Blak-blakan Puji Rocky Gerung dan Nilai Jokowi Jeblok

Senin, 20 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganjar Blak-blakan Puji Rocky Gerung dan Nilai Jokowi Jeblok

Ganjar Blak-blakan Puji Rocky Gerung dan Nilai Jokowi Jeblok

Zonafaktualnews.com –  Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo blak-blakan puji Rocky Gerung dan beri penilaian ke Jokowi  jeblok.

Penilaian Jokowi itu kata Ganjar meliputi hak asasi manusia, pemberantasan korupsi, hingga demokrasi.

Hal itu disampaikan Ganjar dalam dialog Sarasehan IKA UNM di Hotel Four Points by Sheraton, Makassar pada Sabtu (18/11/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ganjar mengaku melihat penegakan hukum belakangan ini sudah dipertontonkan ke publik. Namun dia tak secara gamblang menyebutkan kasus apa yang ia maksud.

“Ketika akur, tidak ada kasus kemarin, atau belum muncul kasus kemarin. Kasus kemarin saya menelanjangi semuanya dan kita dipertontonkan soal itu. Loh kan ada muncul kasusnya kan.

Muncul kasusnya, kemudian ada upaya melakukan penindakan dan ada hukumannya, dan semua melihat. Dan tindakannya seperti itu, semua terbelalak matanya,” ujar Ganjar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu kemudian mengungkap beberapa hal yang mempengaruhi jebloknya penegakan hukum di Indonesia.

BACA JUGA :  PDIP Tuntut Pengakuan Kudatuli 1996 sebagai Pelanggaran HAM Berat

Dia menyebut ada rekayasa dan intervensi yang membuat independensi menghilang.

“Rekayasa dan intervensi. Yang membikin itu kemudian independensi menjadi hilang. Dari yang inparsial menjadi parsial,

Kemudian itu, ya kita kuliah, kita sekolah, di UNM juga ada orang yang belajar, pasti banyak orang membaca. Udah deh, semua. Dan kemudian kita melihat seperti itu,” kata Ganjar.

“Tarolah kemudian orang semua sudah tahu bawa warnanya adalah emas dan merah. Tiba-tiba semua mengatakan ini hitam.

Kan kita tidak tahu, kita yang lihat merah dan putih kok. Kontrol itu kemudian muncul dan sikap itu kemudian keluar,” lanjutnya.

Ganjar lalu menjawab pertanyaan nilai rapor untuk era kepemimpinan Jokowi dari angka 1 sampai 10.

BACA JUGA :  Ganjar Kampanye Terselubung di Masjid, Bawaslu Sebut Tak Melanggar

Penilaian itu meliputi hak asasi manusia, pemberantasan korupsi, hingga demokrasi.

“Ya dengan kasus ini, jeblok. (Nilainya) Lima,” ucap Ganjar.

Ganjar juga sempat melontarkan pujian kepada Rocky Gerung yang turut hadir sebagai penanggap. Dia mulanya menyebut Rocky kerap menyampaikan kritik yang menggelegar.

“Ini permasalahan yang hari ini muncul. Tadi disampaikan, oligarki politik. Sulit mengirim kritik dan saran. Orang tidak mau dikritik.

Atau kritiknya versi Bung Rocky yang kritiknya menggelegar terus dan nanti orang sakit hati. Dan saya biasa saja,” ujar Ganjar.

Ganjar mengatakan Rocky juga pernah memberikan kritik terhadap dirinya. Namun kritikan justru membuatnya menilai Rocky sebagai kritikus terbaik pada abad ini.

BACA JUGA :  Begini Hasil “Ngopi Darat” Jokowi dengan Biden Soal Palestina

 

 

Editor : Id Amor

Berita Terkait

Damai Hari Lubis Tepis Isu Permohonan Maaf Datangi Jokowi Bersama Eggi Sudjana
Gerah Diseret Isu Ijazah Palsu Jokowi, SBY–Megawati Pertimbangkan Langkah Hukum
Proses Pemilihan RT di Rappokalling Diduga Penuh Settingan, Warga Geruduk Lurah
Suara Seri, RW 006 Karampuang Tentukan Ketua Usai “Digoccang”, Husain Terpilih
Pemilihan RT/RW Sarat Masalah, Canvasser MuLIA Tagih Janji, Jawaban Appi Bikin Kecewa
Banjir Berulang di Tripa, Ketua Fraksi NasDem Dorong Pemindahan Alur Sungai Lamie
Denny Indrayana Buka-bukaan Alasan Bela Roy Suryo: “Hukum Sedang Diperalat”
Pengacara Roy Suryo Telanjangi Penegakan Hukum, Firli dan Silfester Dibiarkan Bebas

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:40 WITA

Damai Hari Lubis Tepis Isu Permohonan Maaf Datangi Jokowi Bersama Eggi Sudjana

Kamis, 1 Januari 2026 - 20:21 WITA

Gerah Diseret Isu Ijazah Palsu Jokowi, SBY–Megawati Pertimbangkan Langkah Hukum

Selasa, 16 Desember 2025 - 19:03 WITA

Proses Pemilihan RT di Rappokalling Diduga Penuh Settingan, Warga Geruduk Lurah

Selasa, 9 Desember 2025 - 21:58 WITA

Suara Seri, RW 006 Karampuang Tentukan Ketua Usai “Digoccang”, Husain Terpilih

Senin, 8 Desember 2025 - 20:28 WITA

Pemilihan RT/RW Sarat Masalah, Canvasser MuLIA Tagih Janji, Jawaban Appi Bikin Kecewa

Berita Terbaru