Diduga Konflik Parkir, Duel Berdarah di Lavita Furniture Makassar Berujung Tragis

Minggu, 15 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangkapan layar video salah satu korban terkapar usai terlibat duel berdarah

Tangkapan layar video salah satu korban terkapar usai terlibat duel berdarah

Zonafaktualnews.com – Duel berdarah terjadi di area parkiran Lavita Furniture, Jalan Pengayoman, Kota Makassar, pada Minggu malam (15/9/2024).

Insiden ini melibatkan pertikaian antara dua orang melawan satu orang lainnya, yang berujung pada satu korban mengalami luka serius.

Menurut informasi dari warga sekitar, duel berdarah ini diduga dipicu oleh sengketa lahan parkir.

“Saya belum bisa memastikan permasalahannya, tetapi ada dugaan bahwa persoalan parkiran menjadi pemicunya,” ujar salah seorang warga.

Korban dalam insiden ini mengalami luka parah, termasuk tangan yang nyaris putus dan luka di bagian kepala.

Warga yang menyaksikan kejadian tersebut melaporkannya kepada pihak kepolisian.

“Salah satu korban mengalami luka serius dengan tangan hampir putus dan luka di kepala,” ungkap seorang saksi di lokasi kejadian.

BACA JUGA :  Ngeri, Anak di Makassar Tebas Ibu Kandung dengan Parang

Pihak kepolisian yang tiba di lokasi langsung mengamankan area dan memulai penyelidikan.

Polisi sedang mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi dan melakukan investigasi untuk mengungkap penyebab pasti dari pertikaian ini.

Hingga berita ini diterbitkan, motif pasti dari peristiwa tersebut masih belum dapat dipastikan.

Pihak kepolisian terus berusaha mengonfirmasi informasi lebih lanjut untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang kejadian ini.

BACA JUGA :  SD Negeri Parinring Rayakan HUT RI ke-80 dengan Dongeng Edukasi Stop Bullying

 

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Pesawat ATR 42-500 Diperkirakan Hilang Kontak di Sekitar Leang-leang Maros
Ayah Pemenang Hak Asuh di Takalar Banting Bayi dan Hajar Mantan Istri
Puluhan Ibu Hamil, Anak Sekolah hingga Balita di Majene Diduga Keracunan MBG
Pemuda di Maros Dikeroyok Polisi Usai Bakar Petasan hingga Dipaksa Minum Miras
Mobil MBG Tabrak Barisan Siswa di SD Kalibaru, Puluhan Anak Dilarikan ke Rumah Sakit
Korban Tewas Banjir dan Longsor di Sumatera Terus Bertambah Jadi 659 Orang
Bencana Banjir Sibolga Menelan Korban Jiwa, Evakuasi Terus Dilakukan
Bus Rombongan Jemaah Umrah dari Wonomulyo Polman Terjungkal di Pangkep

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 01:45 WITA

Pesawat ATR 42-500 Diperkirakan Hilang Kontak di Sekitar Leang-leang Maros

Jumat, 16 Januari 2026 - 01:10 WITA

Ayah Pemenang Hak Asuh di Takalar Banting Bayi dan Hajar Mantan Istri

Rabu, 14 Januari 2026 - 02:11 WITA

Puluhan Ibu Hamil, Anak Sekolah hingga Balita di Majene Diduga Keracunan MBG

Jumat, 2 Januari 2026 - 15:05 WITA

Pemuda di Maros Dikeroyok Polisi Usai Bakar Petasan hingga Dipaksa Minum Miras

Kamis, 11 Desember 2025 - 13:15 WITA

Mobil MBG Tabrak Barisan Siswa di SD Kalibaru, Puluhan Anak Dilarikan ke Rumah Sakit

Berita Terbaru