Zonafaktualnews.com – BPKAD Kota Makassar menyampaikan DPRD dan Pemkot Makassar menetapkan APBD 2024 sebesar Rp 5,7 triliun.
Penetapan APBD 2024 itu berlangsung dalam rapat paripurna di Ruang Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Makassar.
Ranperda APBD Kota Makassar tahun 2024 ditandatangani langsung Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Danny Pomanto.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam Rapat Pengambilan Keputusan terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kota Makassar tentang APBD Tahun Anggaran 2024 ini disetujui bahwa APBD Kota Makassar terdiri atas ;
Pendapatan Daerah berjumlah sebesar Rp. 5,1 triliun Lebih, Belanja Daerah berjumlah sebesar Rp. 5,7 trilyun lebih serta Pembiayaan Daerah berjumlah sebesar Rp. 676 miliar lebih.
“Semoga Tahun depan APBD 2024 dapat berjalan dengan baik dengan berpedoman pada prinsip efektif, efisien, transparan dan akuntabel demi kemajuan Kota Makassar,” demikian keterangan BPKAD Makassar dalam rilis yang disebarkan melalui laman media sosial facebook BPKAD yang dilihat pada Sabtu (2/12/2023).
Editor : Id Amor