YARA Dorong Prabowo Percepat Peresmian Tol Padang Tiji – Seulimeum

Rabu, 16 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua YARA Perwakilan Pidie, Junaidi, SH

Ketua YARA Perwakilan Pidie, Junaidi, SH

Zonafaktualnews.com – Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) mendesak Presiden Prabowo Subianto untuk segera meresmikan jalan Tol yang menghubungkan Padang Tiji – Seulimeum di Aceh.

Hal itu diungkapkan Ketua YARA perwakilan Pidie, Junaidi, SH kepada media, Senin (14/7/2025).

Menurutnya peran jalan tol tersebut sangat besar bagi masyarakat Aceh, terutama dalan menggerakkan roda ekonomi dan mobilitas penduduk.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menuturkan progres pembangunan jalan tol Padang Tiji terkesan sangat lamban sehingga menimbulkan tanda tanya publik.

Menurut penulusuran pihaknya, Proyek jalan tol yang konstruksinya digarap PT Hutama Karya tersebut, Sebagaimana dirilis oleh media massa, progres fisik pembangunan jalan Tol Sibanceh per minggu kedua bulan Agustus 2024 sudah mencapai 93,62 persen.

BACA JUGA :  F-KRB Desak Prabowo Buktikan Janji Tindak Oknum Jenderal Beking Tambang Ilegal

Kemudian sesuai berita yang dimuat media kontan.co.id pada tanggal 24 juni 2025, seksi 1 Padang Tidji-Seulimeum sepanjang 24,67 km telah memasuki tahap akhir konstruksi dengan progres fisik 99,46%.

“Artinya Dari bulan Agustus 2024 sampai Juni 2025 atau selama 10 bulan, progres pembangunan tol di Aceh hanya sebesar 5,94 persen, ini menjadi tanda tanya kenapa pembangunannya sangat lamban,” tanya Junaidi.

Ia menambahkan bahwa proses pembangunan tol Sigli – Banda Aceh sudah dimulai sejak 2018, artinya sudah berjalan 7 tahun tetapi proses pembangunannya belum selesai dan tidak ada kepastian kapan akan selesai.

BACA JUGA :  Hasto Pesimis Yakin Ganjar-Mahfud Kalah di Pilpres 2024

Oleh karena itu pihaknya mendesak Presiden Prabowo untuk mempercepat proses peresmian jalan tol tersebut serta melakukan evaluasi terhadap pihak yang bertanggung jawab terhadap proses pembangunannya.

“Selama ini jadi pertanyaan, apa masalah yang sebenarnya sehingga jalan tol Padang Tiji tidak kunjung selesai, jika memang ada masalah dengan lahan, seharusnya pihak yang bertanggung jawab dapat membicarakan dengan para pihak untuk diselesaikan dengan cara yang bijak,” jelasnya.

Menurut Junaidi, jika persoalan dibiarkan berlarut-larut maka pembangunan yang sudah dilakukan dengan anggaran besar akan sia-sia.

“Semua masalah pasti ada solusinya, jika tidak bisa diselesaikan secara kekeluargaan, tentunya bisa menggunakan jalur lain sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” jelasnya.

BACA JUGA :  Drama Hukum KPK Versus Hasto Bakal Selesai Mirip Teletubbies

Ketua YARA Pidie juga menyayangkan jika anggaran yang sudah dikucurkan Triliyunan Rupiah tetapi tidak bermanfaat bagi masyarakat, jika jalan tol tersebut dibuka secara resmi tentunya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Selama ini kita sering menyaksikan kenderaan yang kecelakaan di kawasan seulawah terutama truk barang, karena jalan yang sangat berbahaya, jika tol dibuka tentunya kenderaan berat bisa masuk jalan tol untuk menghindari kecelakaan,” tambah Junaidi.

Menurutnya Untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan, dan memudahkan akses masyarakat, peresmian jalan tol harus dilakukan sesegera mungkin.

(RL/ID)
Follow Berita Zona Faktual News di TikTok

Berita Terkait

JK Ngamuk! Lahan 16,4 Hektare Miliknya di Makassar Dirampok Mafia Tanah
Senator Aceh “Semprot” Menteri Keuangan soal Ketimpangan Fiskal yang Membelit
Walhi Soroti Ketertutupan Medco, Dana CSR di Aceh Timur Diduga Tak Tepat Sasaran
ASN di Jeneponto Ribut dengan Polisi di Tempat Karaoke, Gara-gara LC dan Miras
Supermoon Terbesar 2025 Terjadi Malam Ini, Disusul Kilatan Meteor di Langit Nusantara
Objek Misterius 3I/Atlas Bikin Heboh, Ramalan Baba Vanga Soal Alien Kembali Disorot
4 Hari Hilang, Bilqis di Makassar Terekam CCTV Bersama Perempuan Rambut Pirang
Mertua dan Menantu Tewas Ditikam Tetangga di Gowa, Begini “Tanjana” Pelaku

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 11:12 WITA

JK Ngamuk! Lahan 16,4 Hektare Miliknya di Makassar Dirampok Mafia Tanah

Kamis, 6 November 2025 - 09:47 WITA

Senator Aceh “Semprot” Menteri Keuangan soal Ketimpangan Fiskal yang Membelit

Rabu, 5 November 2025 - 22:17 WITA

Walhi Soroti Ketertutupan Medco, Dana CSR di Aceh Timur Diduga Tak Tepat Sasaran

Rabu, 5 November 2025 - 21:42 WITA

ASN di Jeneponto Ribut dengan Polisi di Tempat Karaoke, Gara-gara LC dan Miras

Rabu, 5 November 2025 - 19:17 WITA

Supermoon Terbesar 2025 Terjadi Malam Ini, Disusul Kilatan Meteor di Langit Nusantara

Berita Terbaru