Proses Pemilihan RT di Rappokalling Diduga Penuh Settingan, Warga Geruduk Lurah

Selasa, 16 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana tegang terjadi saat warga geruduk kantor Lurah Rappokalling menuntut klarifikasi atas kejanggalan pemilihan RT di RW 5.

Suasana tegang terjadi saat warga geruduk kantor Lurah Rappokalling menuntut klarifikasi atas kejanggalan pemilihan RT di RW 5.

Zonafaktualnews.com – Warga RW 5, Kelurahan Rappokalling, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, kembali memprotes proses pemilihan Ketua RT dan RW yang digelar pada 3 Desember lalu.

Salah satu warga, bernama Reva, menyatakan banyak kejanggalan dalam proses tersebut.

Menurut Reva, pihaknya telah mengajukan sanggahan sesuai prosedur Perwali No. 20 Tahun 2025, namun sanggahan tersebut dikatakan kadaluarsa oleh Lurah Rappokalling, Ilho, karena melewati batas 24 jam.

“Proses ini penuh dengan settingan. Lurah sepertinya memihak salah satu kandidat RT, yaitu Enal. Padahal Enal awalnya berasal dari RT 2, bukan RT 1. Entah bagaimana tiba-tiba ia bisa ikut bertarung di RT 1,” ujar Reva kepada wartawan dengan nada kesal, Selasa (16/12/2025).

Reva juga menyoroti jumlah pemilih yang dianggap janggal.

“Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di RT 1 hanya 60 orang, tapi saat perhitungan suara, muncul lebih dari 80 suara. Saya sendiri, bersama beberapa kepala keluarga lain, tidak mendapatkan panggilan untuk memilih. Ini jelas tidak adil,” tambah Reva.

BACA JUGA :  Mayat Pria Bertato Tengkorak Ditemukan di Tanjung Bayang

Ketegangan memuncak ketika Reva bersama sejumlah warga mendatangi kantor Lurah Rappokalling untuk menuntut penjelasan langsung.

Menanggapi aksi warga, Lurah Ilho menyatakan bahwa sanggahan tersebut tidak bisa diproses karena sudah lewat 24 jam sejak pengumuman.

“Sanggahan sudah tidak bisa diproses karena sudah lewat 24 jam sejak pengumuman. Itu aturan yang harus kita ikuti,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Si Jago Merah Hanguskan Gudang di Tinumbu dan Melalap Area Dekat Polsek Biringkanaya

Warga menilai keputusan tersebut tidak menyelesaikan masalah, dan menuntut adanya audit ulang atau klarifikasi terkait kejanggalan dalam pemilihan RT di RW 5.

 

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di TikTok

Berita Terkait

Larangan Petasan Tahun Baru Mandul, Wali Kota Makassar Dicemooh Warga: “Paccei, Kodong!”
Kediaman Putin Terbakar Usai Diserang dengan 91 Drone, Rusia Ancam Balasan Keras
Tak Jera Bobol Toko di Barru, Bandit Asal Bontang Berakhir Ditembak di Makassar
Di Luar Prediksi Publik, Ibu di Medan Dibunuh Anak Kandung, Bukan Suami
Bau Busuk Tender Rp200 M Tercium, Dugaan Kongkalikong di Satker PU Sulsel Dilaporkan
6.032 Ketua RT/RW di Makassar Resmi Dilantik, Pelayanan Lingkungan Ditekankan
Larangan Polda Sulsel dan Pemkot Makassar Dicuekin Pedagang Petasan
Oknum Dosen UIM Dijerat Pasal 315 KUHP Usai Ludahi Kasir Swalayan di Makassar

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 02:27 WITA

Larangan Petasan Tahun Baru Mandul, Wali Kota Makassar Dicemooh Warga: “Paccei, Kodong!”

Rabu, 31 Desember 2025 - 18:18 WITA

Kediaman Putin Terbakar Usai Diserang dengan 91 Drone, Rusia Ancam Balasan Keras

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:55 WITA

Tak Jera Bobol Toko di Barru, Bandit Asal Bontang Berakhir Ditembak di Makassar

Rabu, 31 Desember 2025 - 01:00 WITA

Di Luar Prediksi Publik, Ibu di Medan Dibunuh Anak Kandung, Bukan Suami

Selasa, 30 Desember 2025 - 20:36 WITA

Bau Busuk Tender Rp200 M Tercium, Dugaan Kongkalikong di Satker PU Sulsel Dilaporkan

Berita Terbaru