Ucapan Ultah Jokowi dari Kemenkominfo Mirip Belasungkawa

Minggu, 23 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Unggahan Belasungkawa Jokowi dari Kemenkominfo di Media Sosial/Kolase

Unggahan Belasungkawa Jokowi dari Kemenkominfo di Media Sosial/Kolase

Zonafaktualnews.com – Kemenkominfo kembali menjadi pusat perhatian warganet setelah unggahan ucapan selamat ulang tahun untuk Presiden Jokowi viaral di media sosial, Minggu (23/6/2024).

Unggahan yang semula dimaksudkan untuk merayakan ulang tahun ke-63 Jokowi justru menjadi bahan gunjingan karena kesalahan visual yang membuat ucapan tersebut terlihat seperti belasungkawa.

Pada Jumat (21/6/2024) malam, akun Instagram Kemenkominfo memposting ucapan selamat ulang tahun dengan deskripsi :

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keluarga besar Kementerian Komunikasi dan Informatika mengucapkan, Selamat ulang tahun ke-63 Bapak Joko Widodo, Presiden RI.”

Namun, yang menjadi masalah adalah foto yang digunakan dalam unggahan tersebut. Foto Presiden Jokowi yang ditampilkan dalam sebuah bingkai membuat netizen merasa bahwa ucapan tersebut lebih cocok sebagai ucapan belasungkawa.

BACA JUGA :  PDIP Tanggapi Pencopotan Baliho Ganjar Sebut Politik Diskriminasi

Kritik dan ejekan pun berdatangan dari para netizen. “Ini template foto yang biasa dipakai untuk buku yasinan almarhum/ah,” cuit seorang netizen dengan akun @andromeda2021g.

Cuitan lain dari akun @dhemit_is_back mempertanyakan kompetensi staf Kemenkominfo

“Knapa Dihapus @kemkominfo ??? Sekelas Kominfo apakah memang benar? minim org berkompeten? Anggaran besar kerja minimalis banget.. Tolong Anak TKJ atau DKV /MM SMK tolong dong bantu om² kalian di Kementerian.”

BACA JUGA :  PBNU Geram, Pelesetan Logo Ulama Nambang Dinilai Tak Etis

 

Tidak butuh waktu lama, unggahan tersebut dihapus oleh Kemenkominfo. Namun, diskusi dan kritik terus berlanjut di platform media sosial lain, seperti X Twitter.

Netizen beralih ke platform tersebut untuk melanjutkan perbincangan, mempertanyakan bagaimana kesalahan semacam ini bisa terjadi dalam unggahan resmi dari sebuah kementerian.

“Ucapan kok kayak untuk orang meninggal,” komentar akun X @Candj09, mengungkapkan kebingungan banyak netizen atas visual yang dipilih untuk ucapan ulang tahun tersebut.

Hingga berita ini ditulis, topik tersebut masih ramai dibicarakan di berbagai platform media sosial.

BACA JUGA :  Eggi Sudjana "Ngamuk" ke Jokowi

Banyak yang menyayangkan kesalahan ini dan menganggapnya sebagai tanda kurangnya perhatian terhadap detail dan kualitas dalam konten yang diproduksi oleh Kemenkominfo.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi merayakan ulang tahunnya yang ke-63 pada Jumat, 21 Juni.

Namun, di tengah kegembiraan perayaan tersebut, insiden unggahan Kemenkominfo ini menambah warna dan kontroversi dalam perbincangan publik mengenai kemampuan lembaga pemerintah dalam mengelola komunikasi dan konten digital.

 

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Gaduh, Suami Bos BCI “Dilacci” Owner RCViral, Terkuak Isu Produk Tak Ber-BPOM
Sheila Tolak Laporkan Kakek Tarman, Polisi Tetap Proses dengan Pasal 263
Memalukan! Oknum Kepsek di Jeneponto ‘Sunat’ Dana PIP Siswa SD dan Minta Jatah Beras
Heboh Isu Kanibal di Sulawesi, Netizen: “Sejak FB Dikuasai Emak-emak, Banyak Berita Hoax”
Viral, Ekspresi Bibir Menyungging Dewan Bocil Gorut ke Massa, Netizen: “Kurang Ajar”
Kasus Pelat Palsu AKP Ramli Viral, Netizen: “Gaji Polisi Bisa Beli Rubicon dari Mana?”
Jual Doa Online, Yusuf Mansur Dicibir: “Kalau Doamu Sakti, Nggak Nyari Donasi”
Jomblo Gigit Jari, Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis Muda dengan Mahar Rp 3 Miliar

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 11:57 WITA

Gaduh, Suami Bos BCI “Dilacci” Owner RCViral, Terkuak Isu Produk Tak Ber-BPOM

Senin, 3 November 2025 - 08:17 WITA

Sheila Tolak Laporkan Kakek Tarman, Polisi Tetap Proses dengan Pasal 263

Senin, 20 Oktober 2025 - 01:33 WITA

Memalukan! Oknum Kepsek di Jeneponto ‘Sunat’ Dana PIP Siswa SD dan Minta Jatah Beras

Rabu, 15 Oktober 2025 - 19:21 WITA

Heboh Isu Kanibal di Sulawesi, Netizen: “Sejak FB Dikuasai Emak-emak, Banyak Berita Hoax”

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:35 WITA

Viral, Ekspresi Bibir Menyungging Dewan Bocil Gorut ke Massa, Netizen: “Kurang Ajar”

Berita Terbaru