Sahroni Sebut Aksi Jokowi Upload Serdik Sespimmen Polri Tak Elok untuk Publik

Selasa, 22 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke kediaman Jokowi (Ist)

Kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke kediaman Jokowi (Ist)

Zonafaktualnews.com – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, menyoroti unggahan Jokowi, di media sosial yang memperlihatkan momen pertemuannya dengan para peserta didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Serdik Sespimmen) Polri di kediamannya di Solo.

Menurut Sahroni, tindakan Jokowi mempublikasikan pertemuan tersebut ke ruang digital dianggap kurang pantas, mengingat Jokowi saat ini sudah tidak lagi menjabat sebagai Presiden.

“Kalau tidak diunggah ke media sosial, saya rasa nggak masalah. Tapi karena diunggah ke ruang publik, menurut saya itu tak elok. Karena status beliau sekarang kan sudah mantan presiden,” ujar Sahroni kepada wartawan, Selasa, 22 April 2025.

Politikus NasDem itu menilai bahwa wajar saja bila ada pertemuan dengan institusi pendidikan seperti Sespimmen, selama konteksnya tertutup dan tak dipublikasikan secara luas.

“Kalau tertutup saja, mungkin hanya diskusi-diskusi ringan, itu fine. Tapi kalau dibuka ke publik, publik bisa menafsirkan macam-macam. Bisa saja muncul anggapan bahwa Pak Jokowi masih ingin tetap eksis,” lanjutnya.

BACA JUGA :  Moeldoko Sebut Posisi Jokowi Akan Diambil Wapres saat Cuti Kampanye

Sahroni juga mengingatkan bahwa Sespimmen adalah institusi resmi yang berada di bawah Polri, dan pertemuan-pertemuan seperti itu semestinya tidak dipertontonkan secara terbuka, apalagi oleh mantan kepala negara.

“Niat pertemuannya mungkin baik. Tapi unggahan di media sosial itu yang bikin kurang elok dilihat publik,” tegasnya.

Sebelumnya, sejumlah cuplikan video kunjungan Serdik Sespimmen Polri ke rumah pribadi Jokowi di Solo ramai beredar di media sosial.

BACA JUGA :  Nasdem Bantah Terima Uang Hasil Korupsi SYL

Video tersebut menunjukkan suasana santai antara Jokowi dan para perwira siswa Polri. Namun, di tengah isu ‘matahari kembar’ dalam dinamika politik nasional, unggahan itu pun menuai sorotan dan memicu berbagai spekulasi publik.

Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di Google News

Berita Terkait

Oknum Pembiayaan Moladin di Sulsel Diduga Tipu Nasabah Lewat Skema “Dana Sinta”
Banjir Kepung Bekasi, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter di Jatibening Permai
Program Kemiskinan Tak Transparan, LACAK Gowa Diminta Tunjukkan Data Bukan Asumsi
Psikiater UI Mintarsih Tanggapi Sorotan Menkeu Purbaya Soal “Penggorengan Saham”
PN Sinjai Kabulkan Praperadilan Kasus Laka Lantas, SP3 Polantas Dinyatakan Tidak Sah
Komisi III DPR RI Desak Kejaksaan Bongkar Aktor di Balik Kerusakan Banjir Aceh
Cuaca Ekstrem Mengintai Sulsel, BMKG Ingatkan Banjir dan Gelombang Tinggi
Heboh, Bumi Akan Kehilangan Gravitasi 7 Detik pada 2026, Ini Fakta Sebenarnya

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:30 WITA

Oknum Pembiayaan Moladin di Sulsel Diduga Tipu Nasabah Lewat Skema “Dana Sinta”

Sabtu, 24 Januari 2026 - 07:40 WITA

Banjir Kepung Bekasi, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter di Jatibening Permai

Sabtu, 24 Januari 2026 - 02:40 WITA

Program Kemiskinan Tak Transparan, LACAK Gowa Diminta Tunjukkan Data Bukan Asumsi

Jumat, 23 Januari 2026 - 02:45 WITA

Psikiater UI Mintarsih Tanggapi Sorotan Menkeu Purbaya Soal “Penggorengan Saham”

Jumat, 23 Januari 2026 - 01:33 WITA

PN Sinjai Kabulkan Praperadilan Kasus Laka Lantas, SP3 Polantas Dinyatakan Tidak Sah

Berita Terbaru