Zonafaktualnews.com – Kericuhan aksi unjuk rasa di sekitar Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, pada Kamis malam, (28/8/2025), meninggalkan duka mendalam bagi komunitas pengemudi ojek online (ojol).
Dua pengemudi ojol menjadi korban usai sebuah mobil taktis Barracuda milik Brimob melaju kencang untuk memecah kerumunan massa di kawasan Pejompongan, Tanah Abang.
Dalam video amatir yang beredar di media sosial, terlihat seorang driver ojol tersungkur ke jalan dan terlindas kendaraan tersebut.
Teriakan warga terdengar saat korban tergilas. Mobil taktis sempat berhenti sejenak, namun kemudian kembali melaju dan kembali melindas tubuh pengemudi ojol yang sudah terkapar.
Informasi yang beredar menyebutkan ada dua korban, pertama Affan Kurniawan, meninggal dunia setelah mendapat perawatan di Rumah Sakit Pelni Petamburan. Unggahan foto jenazah yang sudah dibalut kain hijau memperkuat kabar duka ini.
Sedangkan kedua Umar, asal Sukabumi, selamat namun mengalami luka serius dan sedang dirawat di rumah sakit.
Rekan-rekan sesama ojol ramai-ramai menyampaikan belasungkawa di media sosial.
Salah satu akun komunitas menulis, “Alhamdulillah yang bernama Pak Umar selamat, masih dirawat. Tapi ada rekan kita lain yang meninggal setelah dilindas mobil Barracuda. Semoga almarhum husnul khotimah.”
Kericuhan demo DPR sebelumnya sudah meluas sejak sore hari. Massa terlihat membakar ban, melempar batu, dan merangsek masuk ke gedung DPR.
Aparat kepolisian menembakkan gas air mata dan water cannon untuk membubarkan massa, namun beberapa titik kerusuhan tetap terjadi hingga malam, termasuk di Jalan KS Tubun, Jalan Palmerah Utara, dan Jalan Asia Afrika Senayan.
Akibat kericuhan, sejumlah rute transportasi, termasuk KRL, sempat lumpuh karena massa menduduki jalur rel.
Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian maupun Brimob belum memberikan keterangan resmi terkait dugaan keterlibatan mobil taktis dalam jatuhnya korban.
Warganet dan komunitas ojol mendesak adanya transparansi dan klarifikasi dari aparat atas insiden ini.
Tragedi di depan DPR RI pada 28 Agustus 2025 ini tidak hanya menyisakan kericuhan, tetapi juga meninggalkan luka mendalam bagi keluarga korban serta komunitas pengemudi ojol.
Editor : Id Amor
Follow Berita Zona Faktual News di TikTok





















