Penyair Merah Putih Ramaikan Road Show Lima Wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu

Sabtu, 16 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Road show lima wilayah panggung perjuangan merah putih membaca 80 tahun Indonesia merdeka

Road show lima wilayah panggung perjuangan merah putih membaca 80 tahun Indonesia merdeka

Zonafaktualnews.com – Road show lima wilayah di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu, panggung perjuangan merah putih membaca 80 tahun Indonesia merdeka, akan menghadirkan sekitar 20 penyair berturut-turut pada tanggal 17, 18, 22, 23, 24, dan 30 Agustus 2025.

Demikian dikatakan Moctavianus Masheka, Ketua Taman Inspirasi Sastra Indonesia (TISI), kepada wartawan di Jakarta, Jumat malam (15/8/2025).

“Dalam acara sastra berupa baca puisi ini akan diangkat berbagai permasalahan, terutama apa yang sudah dan belum dicapai Indonesia menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-80 tahun,” ucapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Road show lima wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu (Pulau Pramuka) panggung perjuangan penyair merah putih membaca 80 tahun Indonesia merdeka merupakan hasil kerja sama Taman Inspirasi Sastra Indonesia (TISI) dengan Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta.

BACA JUGA :  SDN Borong Gelar Ajang Unjuk Bakat Siswa di Perayaan HUT RI ke-79

“Sekitar 20 penyair akan membacakan puisi dan melakukan musikalisasi puisi untuk mengangkat sekaligus mengkritisi berbagai persoalan bangsa ini hingga mencapai kemerdekaan ke-80 tahun,” pungkas Bung Octa, yang juga dikenal sebagai penyair dan sastrawan tingkat nasional.

Adapun mereka yang akan tampil dalam pentas seni ini adalah Jose Rizal Manua, Exan Zen, Boyke Sulaiman, Asrizal Nur, Imam Ma’arif, dan Riri Satria.

BACA JUGA :  Kegiatan KKN Unhas di Maddenra Berlangsung Meriah Lewat Lomba 17-an

Selanjutnya Rissa Churria, Silvy, Nuyang Jaimee, Dyah Kencono Puspito Dewi, Shantined, Ni Made Sri Andani, Nurhayati, Emy Sui, Mita Katoyo, Rinidiyanti Ayahbi, Tersajakkanlah, serta Swary Utami Dewi sebagai MC.

Lokasi acara road show lima wilayah di DKI Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu, panggung perjuangan penyair merah putih membaca 80 tahun Indonesia merdeka, berturut-turut sebagai berikut:

  • Minggu, 17 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Eqo Park, Tebet Barat, Jakarta Selatan.
  • Senin, 18 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta.
  • Jumat, 22 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Museum Benyamin Sueb, dekat Stasiun KA Jatinegara, Jakarta Timur.
  • Sabtu, 23 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Museum Bahari, Penjaringan, Jakarta Utara.
  • Minggu, 24 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Museum Fatahilah, Pinangsia, Taman Sari, Kota Jakarta Barat.
  • Sabtu, 30 Agustus 2025, pukul 15.30 WIB di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu.
BACA JUGA :  Joget Rebutan Kursi hingga Makan Biskuit, HUT RI di Tombolo Bikin Ngakak

Dalam pentas seni ini, acara juga akan diselingi dengan pemberian hadiah berupa uang tunai serta buku bagi hadirin dan penonton yang bisa menjawab pertanyaan dari panitia.

Kontributor : Lasman Simanjuntak
Follow Berita Zona Faktual News di TikTok

Berita Terkait

Oknum Pembiayaan Moladin di Sulsel Diduga Tipu Nasabah Lewat Skema “Dana Sinta”
Banjir Kepung Bekasi, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter di Jatibening Permai
Program Kemiskinan Tak Transparan, LACAK Gowa Diminta Tunjukkan Data Bukan Asumsi
Psikiater UI Mintarsih Tanggapi Sorotan Menkeu Purbaya Soal “Penggorengan Saham”
PN Sinjai Kabulkan Praperadilan Kasus Laka Lantas, SP3 Polantas Dinyatakan Tidak Sah
Komisi III DPR RI Desak Kejaksaan Bongkar Aktor di Balik Kerusakan Banjir Aceh
Cuaca Ekstrem Mengintai Sulsel, BMKG Ingatkan Banjir dan Gelombang Tinggi
Heboh, Bumi Akan Kehilangan Gravitasi 7 Detik pada 2026, Ini Fakta Sebenarnya

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:30 WITA

Oknum Pembiayaan Moladin di Sulsel Diduga Tipu Nasabah Lewat Skema “Dana Sinta”

Sabtu, 24 Januari 2026 - 07:40 WITA

Banjir Kepung Bekasi, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter di Jatibening Permai

Sabtu, 24 Januari 2026 - 02:40 WITA

Program Kemiskinan Tak Transparan, LACAK Gowa Diminta Tunjukkan Data Bukan Asumsi

Jumat, 23 Januari 2026 - 02:45 WITA

Psikiater UI Mintarsih Tanggapi Sorotan Menkeu Purbaya Soal “Penggorengan Saham”

Jumat, 23 Januari 2026 - 01:33 WITA

PN Sinjai Kabulkan Praperadilan Kasus Laka Lantas, SP3 Polantas Dinyatakan Tidak Sah

Berita Terbaru